Ganjar Pranowo sedang Ramah Tamah dengan Para Pengungsi
Tribrtanews.magelang.jateng.polri.go.id MAGELANG – Dengan meningkatnya status Gunung Merapi lewel Waspada III atau Siaga, maka warga masyarakat yang berada di radius 5 km dari puncak merapi
di wilayah kecamatan Dukun Kabupaten Magelang terdiri dari Desa Paten, Krinjing dan Ngargomulyo terdiri dari 9 dusun, sebagian warganya sudah diungsikan ke desa persaudaraan.
Guna mengetahui situasi dan kondisi para pengungsi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo telah melakukan pengecekan lokasi Penampungan pengungsi yang berada di desa Deyangan dan Balai Desa Banyurojo Kecamatan Mertoyudan Kabupaten Magelang. Jumat, (6/11/2020)
Dalam kunjunganya Gubernur didampingi oleh Bupati Magelang Bpk. Zainal Arifin, S.I.P, Kapolres Magelang Akbp Ronald A Purba, SIK, M.Si, Dandim 0705/Mgl Letkol Czi Anto Indriyanto S. Sos, Kabag Ops Res Magelang Kompol Maryadi, SH., MH, Pabung Kodim 0705/Magelang Mayor Inf Y Titok dan Pasiops Kodim 0705/Magelang Kapten Arm Mujianto .
Dalam kesempatan tersebut Gubernur dan rombongan telah melakukan pengecekan sarana prasarana tempat pengungsian, serta melakukan ramah tamah dengan para pengungsi yang terdiri dari Lansia, Ibu hamil, dan anak anak.
Ganjar pranowo mengharapkan agar warga yang mengungsi untuk selalu menjaga kesehatan dikarenakan saat ini masih ada ancaman/bahaya lain yaitu Virus Corona, semoga dengan adanya upaya pencegahan dampak bencana merapi ini kita semua selalu dalam lindungan Tuhan YME, pesan Gubernur kepada para pengungsi .
“ Kepada para pengungsi apabila mendapatkan kesulitan baik keluhan2 tentang fasilitas ataupun ada yang mulai sakit hubungi pak Bupati atau Dinas terkait guna mendapatkan penanganan medis” imbuhnya.
Warga yang mengungsi di Balai Desa Banyurojo Kecamatan Mertoyudan merupakan pengungsi berasal dari Dusun Babadan II Desa paten Kecamatan Dukun sebanyak 133 Jiwa, sedangkan pengungsi lainya diungsikan di Balai Desa Deyangan Mertoyudan dan Desa Taman Aggung Muntilan keseluruhan jumlah total 607 pengungsi.
Editor Wahyu